RAKYAT MERAHPUTIH – Keluhan masyarakat terkait kondisi jalan di kawasan pelabuhan Bengkulu akhirnya mendapat titik terang. Wakil Ketua DPRD Bengkulu, Teuku Zulkarnain, SE., mengapresiasi langkah cepat PT Pelindo Regional 2 Bengkulu yang dinilai responsif dalam menindaklanjuti keresahan publik.
Selama ini, kondisi jalan menuju kawasan pelabuhan kerap dikeluhkan warga dan pelaku usaha karena rusak dan menghambat aktivitas transportasi. Selain itu, pendangkalan alur pelayaran juga sempat menimbulkan kekhawatiran terkait keselamatan kapal yang keluar-masuk pelabuhan.
“Kita bersyukur Pelindo cepat menanggapi keluhan masyarakat. Ini menunjukkan adanya komitmen untuk mendengar dan bertindak,” ujar Teuku Zulkarnain.
Ia menjelaskan, perbaikan jalan saat ini telah memasuki tahap lelang dan ditargetkan mulai dikerjakan pada tahun depan. Kepastian ini, menurutnya, penting untuk memberikan rasa optimisme kepada masyarakat dan dunia usaha bahwa persoalan infrastruktur tidak diabaikan.
Lebih jauh, Teuku menilai bahwa progres normalisasi alur pelayaran yang telah mencapai kedalaman memadai menjadi kabar baik bagi sektor kepelabuhanan Bengkulu. Dengan alur yang lebih aman, risiko kecelakaan pelayaran dapat ditekan, sekaligus meningkatkan kepercayaan operator kapal.
“Ini bukan hanya soal pelabuhan, tapi soal keselamatan dan kelancaran distribusi barang. Dampaknya langsung dirasakan masyarakat,” katanya.
Dari pandanganPelindo, General Manager PT Pelindo Regional 2 Bengkulu, Dimas Rizky Kusmayadi, menegaskan bahwa langkah-langkah yang dilakukan merupakan hasil dari kolaborasi berbagai pihak. Pemerintah daerah, DPRD, dan stakeholder lainnya memiliki peran penting dalam mendorong percepatan penanganan persoalan infrastruktur.
“Kami berterima kasih atas dukungan dan perhatian yang terus diberikan. Sinergi ini menjadi kunci untuk mewujudkan pelabuhan yang aman dan berkelanjutan,” ujar Dimas.
Ia menambahkan, Pelindo tidak hanya fokus pada penyelesaian masalah jangka pendek, tetapi juga menyiapkan langkah strategis agar Pelabuhan Bengkulu mampu berkembang secara berkelanjutan. Perbaikan jalan dan normalisasi alur pelayaran menjadi fondasi penting dalam penguatan sistem logistik daerah.
DPRD Bengkulu berharap, dengan adanya langkah konkret ini, kepercayaan masyarakat terhadap pengelolaan pelabuhan semakin meningkat. Ke depan, pengawasan tetap diperlukan agar proses perbaikan berjalan sesuai rencana dan memberikan manfaat maksimal.
Langkah cepat Pelindo dinilai menjadi contoh bagaimana sinergi antara BUMN dan pemerintah daerah dapat menghasilkan solusi nyata bagi persoalan publik.
Penulis : Windi Junius
Editor : Redaksi









